Pojok Literasi Arkeologi SMAN 14 Semarang

Salam Literasi 

Pada tanggal 22 Maret 2022, bersaman dengan peringatan Ulang Tahun SMA 14 Semarang yang ke-35, Pojok Literasi Arkeologi SMA 14 Semarang diresmikan oleh Kepala Dinas Pedidikan Provinsi Jawa Tengah. POJOK LITERASI ARKEOLOGI SMAN 14 Semarang merupakan bentuk kerjasama BALAI ARKEOLOGI YOGYAKARTA ( yang sekarang menjadi Badan Riset dan Inovasi Nasional Kantor Arkeologi Yogyakarta) dengan SMA NEGERI 14 SEMARANG. PLA ini merupakan PLA ke-4 besutan Balar Jogja. 

Pojok Literasi Arkeologi adalah sebuah ruang belajar tentang Sejarah dan Arkeologi, tetapi bisa juga dimanfaatkan untuk pembelajaran kolaboratif dengan mata pelajaran lainnya. Ada berbagai macam bahan pembelajaran berupa hasil penelitian Balar DIY, antara lain : Berkala Arkeologi (Jurnal Ilmiah), Buku mengenai situs-situs yang telah di teliti Balar DIY, Komik Situs Liyangan, Film Pengetahuan Arkeologi, poster berisi informasi seputar arkeologi , serta beragam permainan dengan materi arkeologi, seperti kotak ekskavasi, permainan ular tangga, kartu, dan puzzle. Dan koleksinya dilengkapi pula dengan maket-maket candi karya siswa dan media pembelajaran lainnya. 

PLA ini tidak hanya digunakan oleh siswa SMA 14 Semarang saja, tetapi juga bisa dimanfaatkan oleh sekolah-sekolah lain bahkan masyarakat umum. Dengan tampilan yang menarik dan juga bisa diakses secara digital, tentunya akan menjadi wahana belajar yang menyenangkan. Sehingga PLA ini diharapkan akan memberi banyak pengetahuan tentang berbagai Cagar Budaya terutama yang ada di wilayah Jawa Tengah. 

Keberadaan PLA SMA 14 Semarang ini juga tidak lepas dari keterlibatan SIGARDA INDONESIA yang berpusat di Semarang, sebagai inisiator dan penghubung dalam pengadaannya. Sehingga PLA SMA Negeri 14 menjadi yang pertama di Kota Semarang. Dan selanjutnya Sigarda Indonesia tetap akan membantu dalam pengelolaannya. Semoga sinergitas yang terjalin baik di antara ketiga lembaga akan memberikan hal positif untuk mendukung Gerakan Literasi Nasional dalam memperkuat pendidikan di Indonesia. 

Menjelang tahun ke-3 pengelolaannya, Pojok Literasi Arkeologi sudah menyelenggarakan beberapa kali pameran. Tahun 2022, Pameran Pojok Literasi Arkeologi SMA 14 Semarang bekerjasama dengan Museum Ronggowarsito dan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah mengadakan pameran di Museum Ronggowarsito dan Kota Tegal. Tahun 2023, PLA SMA 14 Semarang kembali diminta untuk ikut serta dalam pameran Pendidikan di Museum Ronggowarsito, selain itu juga menyelenggarakan Pameran Mandiri untuk memperingati Ulang Tahun SMA 14 Semarang yang ke-36. Selain itu juga menyelenggarakan pameran-pameran dalam kegiatan internal sekolah. 

Koleksi media pamer di PLA SMA 14 Semarang semakin bertambah dengan adanya karya-karya siswa yang diberikan sebagai penugasan oleh guru-guru Sejarah dan PKWU. Salah satu produk unggulannya adalah karya Siswa kelas XII yang menjadi angkatan terakhir Kurikulum 2013, yaitu buku tentang Kekunoan di Kota Semarang sebagai Ujian Praktek Kolaborasi beberapa mata pelajaran. Dan juga menjadi salah satu karya unggulan yang dipamerkan dalam Pameran dan Seminar Rempah-rempah yang diselenggarakan oleh Mahasiswa PPG Sejarah UNNES dari SMA 14 Semarang, SMA 3 Semarang, SMA 13 Semarang dan SMA 16 Semarang. Pameran yang diselenggarakan pada bulan April 2024 yang lalu dengan tema mengangkat Peran Pelabuhan Semarang di Jalur Rempah-rempah diharapkan dapat memberikan informasi pada sekolah-sekolah lain bahwa PLA SMA 14 Semarang dapat dimanfaatkan sebagai ruang belajar bagi siswa dari berbagai sekolah dan masyarakat umum.




 Penulis : Ika Dewi Retno Sari, M.Pd (Guru Sejarah SMAN 14 Semarang)